Visi dan Misi

VISI

Dalam membangun SDM Industri yang kompeten dan berdaya saing, Politeknik STMI Jakarta menetapkan Visi Politeknik STMI Jakarta yaitu Politeknik STMI Jakarta sebagai penyelenggara pendidikan vokasi industri yang unggul untuk menghasilkan tenaga kerja industri yang kompeten dan berdaya saing global tahun 2035”. Untuk mendukung visi Politeknik STMI Jakarta, LSP Politeknik STMI Jakarta menetapkan visi yaitu:

“Menjadi lembaga sertifikasi profesi yang professional dan terpercaya disektor industri otomotif pada tahun 2028”

MISI

Melakukan evaluasi pembelajaran mahasiwa di Politeknik STMI Jakarta melalui kegiatan sertifikasi kompetensi.
Membekali mahasiswa dengan sertifikat kompetensi yang sesuai dengan kebutuhan dunia industri.
Meyakinkan dunia industri bahwa mahasiswa calon lulusan Politeknik STMI Jakarta kompeten dalam melaksanakan pekerjaan.

TUJUAN

Untuk mencapai visi dan misi tersebut di atas, maka dirumuskan tujuan LSP Politeknik STMI Jakarta sebagai berikut:
1. Meningkatkan jumlah mahasiswa yang disertifikasi dan diakui oleh pengguna industri otomotif.
2. Meningkatkan jumlah skema sertifikasi (paket kompetensi) yang tersedia di LSP untuk memenuhi kebutuhan dunia industri otomotif.

BUDAYA KERJA

1. Suasana Kerja Yang Kondusif.
LSP menciptakan suasana kerja kondusif agar seluruh pegawai LSP dapat bekerja dengan nyaman sehingga kerjasama dan komunikasi dapat terjalin dengan lancar.

2. Patuh Pada Peraturan Dan Displin
LSP memastikan bahwa seluruh pegawai LSP dapat mentaati peraturan perundangan-undangan yang berlaku dan disiplin terhadap waktu dan tugas yang diberikan.

3. Menjaga Indepedensi dan Imparsialitas
Independensi adalah kebebasan dan kemandirian dalam menetapkan hasil asesmen berdasar acuan pembanding dan fakta. Adapun imparsialitas adalah ketidakberpihakan, kenetralan, serta sikap tanpa bias dan prasangka dalam melaksanakan asesmen dan pengambilan keputusan sertifikasi. Sikap ini diterapkan untuk mencegah konflik kepentingan, keberpihakan, serta menjaga kepercayaan pemangku kepentingan.

Share :